News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Tingkatkan PAD, Wacanakan Pemutihan IMB

Tingkatkan PAD, Wacanakan Pemutihan IMB

BATURAJA, TL - Perintah Daerah (Pemda) OKU bakal melakukan pemutihan Izin Mendirikan Bangunan (IMB). Rencananya, program tersebut bakal dilakukan 2018 mendatang.

"Sesuai intruksi pak Bupati. Tujuannya meningkatkan PAD (Pendapatan Asli Daerah) dari sektor IMB," kata Kepala Dinas PMPT Satu Pintu OKU, Gunawan Somad, Selasa (21/11).

Sebab, menurutnya saat ini masih banyak bangunan di OKU belum memiliki IMB. Terutama bangunan baik rumah dan lainnya yang berada di luar Kota Baturaja.

"Kalau dalam kota sudah banyak yang ber IMB. Termasuk perusahaan maupun ruko (rumah pertokoan). Mungkin, ini lantaran ketidak tahuan masyarakat di daerah," ucapnya.

Terlebih, banyaknya bangunan belum miliki IMB, PAD OKU dari sektor tersebut bakal tak capai target. Sebab, saat ini dari target Rp1 miliar realisasinya baru mencapai sekitar 30 persen.

"Apalagi saat ini HO (Hinder Ordonantie atau izin gangguan) sudah tidak ada lagi. Kalau tahun lalu lampau target. Karena banyak proyek besar. Seperti pembangunan pabrik II PTSB dan Citimall," pungkasnya.

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Posting Komentar